Selasa, 14 Agustus 2012

Ganti Oli

Sahabat Ibrahim apa kabar? Semoga kalian baik-baik saja.

Syukur Alhamdulillah saya bisa membuat postingan lagi, tapi terlebih dahulu saya mau mengucapkan rasa Syukur saya yang sebesar-besarnya kepada Allah  dan Junjungan kita Nabi Muhammad atas limpahan berkah dan karuniannya yang tercurah pada kita semua.

Ngomong-Ngomong sahabat Ibrahim,,
Penahkah kalian bepikir untuk ganti oli mesin sendiri?

Mungkin sebagian dari sahabat Ibrahim akan memilih untuk membeli dan mengganti Oli dibengkel...
Mungkin beberapa alasan memilih mengganti Oli di bengkel adalah lebih praktis ,karna kesibukan juga membuat kita berfikir dua kali untuk mengganti oli sendiri.
Yang kedua adalah memang sahabat Ibrahim belum bisa mengganti Oli sendiri...

Dan untuk alasan yang kedua disini saya memberikan solusinya,,agar supaya sahabat Ibrahim bisa dan akhirnya mau mencoba mengganti Oli sendiri.

Oli disamping sebagai pelumas juga dapat menjaga komponen mesin sepeda motor kita agar tetap awet.

Beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum kita mengganti oli sepeda motor :

       
-  Siapkan alat dan bahan beserta kain lap
Selanjutnya kita siap untuk mengganti oli mesin sepeda motor, dengan langkah-langkah sebagai berikut :

-  Buka tutup pemasukan oli mesin tanpa mencabut dari tempatnya agar ada saluran pernapasan hingga oli mesin bekas mudah keluar
-   Membuka Saluran Pemasukan Oli Mesin , Tempatkan wadah penampungan oli mesin tepat dibawah baut pembuangan oli mesin, kemudian buka baut pelepasan oli mesin dengan menggunakan kunci ring, putar berlawanan arah jarum jam (jangan memakai kunci pas karena dapat mengakibatkan kerusakan pada kepala baut)
 
-   Membuka Baut Pembuangan Oli Mesin, Biarkan oli mesin bekas keluar hingga tidak ada lagi yang menetes dengan memiring-miringkan posisi sepeda motor jika tidak menggunakan kompresor udara, Pastikan hingga benar-benar kering .

-  Selanjutnya, tutup baut pembuangan oli dengan memutar baut searah jarum jam. Kencangkan dengan memakai perkiraan.

-  Masukkan oli baru melalui lubang pemasukan oli

-  Memasukkan Oli Mesin Baru,Tutup saluran pemasukan oli mesin

-  Cek kembali kekencangan baut oli mesin

Setelah itu hidupkan mesin agar oli mesin yang baru dimasukkan ke dalam mesin, bersirkulasi ke komponen-komponen mesin secara merata. Matikan mesin setelah beberapa menit.

Mudah kan sahabat Ibrahim. Tiap type sepeda motor berbeda dalam cara mengganti oli mesin seperti halnya posisi baut pembuangan oli mesin, alat dan bahan dan oli mesin yang digunakan  tetapi pada dasarnya dari segi prosuder memiliki kesamaan.Terima kasih semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar